Selasa, 25 Desember 2012

Bocoran Galaxy Note 7.0 Muncul via Benchmark

detail berita
Galaxy Note (foto: Channelstv)
SEOUL - Samsung Galaxy Note 7.0 tampaknya benar-benar akan terwujud dalam waktu dekat ini. Sebuah bocoran terbaru mengungkap kemunculan perangkat genggam terbaru itu dalam sebuah alat uji benchmark.

Dilansir dari The Verge, Selasa (25/12/2012), awal bulan ini pernah muncul sebuah hasil uji benchmark untuk GT-N5100 dan kini GLBenchmark juga memunculkan tablet yang sama.

Melalui hasil uji benchmark tersebut diketahui bahwa Galaxy Note 7.0 itu menggunakan sistem operasi Android 4.1.2. Sementara itu layarnya dibekali resolusi 1280 x 800 piksel.

Samsung tidak berkomentar mengenai perangkat genggam baru itu. Namun ada kemungkinan bahwa Galaxy Note 7.0 akan hadir dalam ajang Consumer Electronics Show 2013 atau Mobile World Congress 2013.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Comment di sini...